Kapolres Jeneponto Pimpin Sertijab, 4 Pejabat Utama Bergeser

    Kapolres Jeneponto Pimpin Sertijab, 4 Pejabat Utama Bergeser
    Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono, serahterimakan 4 orang pejabat utama di lingkup Mapolres Jeneponto, Polda Sulawesi Selatan (Syamsir).

    JENEPONTO, SULSEL, Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono, serahterimakan 4 orang pejabat utama di lingkup Mapolres Jeneponto, Polda Sulawesi Selatan.

    Upacara serahterima jabatan (Sertijab) ini dipimpin langsung oleh Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono, bertempat di halaman Apel Mapolres Jeneponto, Jln. Sultan Hasanuddin, Kecamatan Binamu, Rabu (9/8/2023).

    Upacara sertijab ini dihadiri para PJU, para Kabag, Kasat, Kapolsek, Bintara dan para ASN pengurus Bhayangkari Cabang Jeneponto.

    AKBP Andi Erma menyebut, adapun Pejabat Utama (PJU) Polres Jeneponto yang disertijabkan, yakni. Kasat Res Narkoba AKP Muhammad Yusuf kepada pejabat baru IPTU Ronald Thomas dan Kasat Intelkam dari AKP Syarifuddin kepada pejabat baru IPTU Jamaluddin.

    Selanjutnya, sebut Andi Erma, Kapolsek Arungkeke dari AKP Abd Azis kepada pejabat baru AKP Hambali dan Kapolsek Kelara dari IPTU Sukhardi kepada pejabat baru IPTU Sudirman Muhammad.

    Andi Erma mengatakan, serahterima jabatan di lingkup Polri ini merupakan suatu hal yang biasa terjadi dalam organisasi, hal ini merupakan upaya dalam rangka peningkatan kinerja organisasi dan pengembangan karir personil.

    Dimana kata Andi Erma bahwa pejabat lama yang disebutkan selama bertugas dan mengabdi di Polres Jeneponto telah menunjukkan sikap kepemimpinan, keteladanan, loyalitas, dedikasi serta kedisiplinan yang diaplikasikan secara nyata oleh yang bersangkutan, sehingga berdampak positif terhadap peningkatan kepercayaan masyarakat kepada Polres Jeneponto dan jajarannya.

    "Terima kasih kepada pejabat lama atas pengabdian dan dedikasinya selama bertugas di Polres Jeneponto, semoga di tempat yang baru dapat sukses dalam kedinasan dan karir, " ujar Andi Erma.

    Kemudian, Kapolres Andi Erma juga menyambut hangat dan memberikan ucapkan selamat datang kepada para pejabat baru dikelurga besar Polres Jeneponto atas kepercayaan yang telah diberikan pimpinan Polri kepada saudara semoga dapat segera beradaptasi di lingkungan kerja yang baru.

    "Saya ucapkan selamat datang semoga segera dipelajari apa yang menjadi peran tugas jabatannya agar bisa memberikan kontribusi yang maksimal sesuai dengan amanah tugas yang diemban masing-masing, " ungkapnya.

    Uapaca sertijab ini ditutup dengan dengan pemberian ucapan selamat oleh Kapolres Jeneponto kepada pejabat lama serta pejabat baru didampingi istri masing-masing dan seluruh jajarannya. (syr)

    jeneponto sulsel
    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Iksan Iskandar Lantik Pengurus IPKB...

    Artikel Berikutnya

    Hari Terakhir Baksos TNI AU ke-76, Ratusan...

    Berita terkait

    Masa Tenang Pilkada 2024 Mulai 24 November, Ketua Panwaslu Kec. Bangkala: Tidak Boleh Lagi Kampanye Redaksi Politik
    IMM Jeneponto Gelar Pelatihan Instruktur Dasar se-Indonesia Timur, Undang Pj Bupati Junaedi Jadi Narasumber
    Melalui Kerja Tim REWATA, Kadis Dukcapil Jeneponto Pastikan Perekaman KTPel Tuntas Sebelum 27 November 2024 Mendatang
    Sinergitas Tanpa Batas, Dandim 1425 Jeneponto dan Kapolres Boncengan Motor Tinjau Lokasi KAT
    LBH Suara Panrita Keadilan Dukung LSM Gempa Indonesia Bongkar Penimbunan BBM Bersubsidi di SPBU Tarowang Jeneponto
    KPU Jeneponto Gelar Bimtek Persiapan Rekruitmen KPPS Pilkada Serentak 2024, Ini Tahapannya
    Telan Anggaran Miliaran, Bantuan Ternak Sapi di Jeneponto Diduga Mati Misterius, Aktivis Desak BPDB Bertanggungjawab
    KPU Jeneponto Gelar Simulasi Putungsura Pilkada 2024, Ini Tujuannya
    Hj. Salmawati Resmi Dilantik Anggota DPRD Provinsi Sulsel, Paslon Bupati Paris - Islam Makin Kuat di Pilkada Jeneponto
    Jelang Tahapan Pilkada Serentak, KPU Jeneponto Rakor Persiapan Pencalonan, Ini 4 Syarat Penting Wajib Diketahui Oleh Bakal Paslon
    Gegara Menantu Diduga Lakukan Pencurian Emas, Warga Robohkan Rumah Mertua yang Tak Bersalah di Mannuruki
    Gerak Cepat, Resmob Polres Jeneponto Ringkus Pencuri Kambing di Kelara, Pelaku Pakai Mobil Mewah
    Indahnya Ramadhan, Komunitas Zumba Lover's Dian Fasila Jeneponto Bagi-bagi Ratusan Takjil
    Ciptakan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polres Jeneponto Undang Insan Pers Bangun Sinergitas
    Biadab! Ayah dan Anak Gantian Perkosa Perempuan Cacat Mental di Jeneponto

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Tags